Friday, September 28, 2012

Analisa Kepribadian Deddy Corbuzier Berdasarkan Face Reading



Kali ini saya akan memaparkan kepribadian seorang Deddy Corbuzier berdasarkan analisa Face Reading. Pria yang mengawali karir sebagai seorang mentalist ini adalah sosok yang royal (kontur bibir bawah tebal) serta tidak banyak bicara (bibir atas yang sempit). Orang-orang seperti ini adalah pribadi yang tidak suka 'bertele-tele' atau cenderung 'to the point'. Sifat tidak sabaran (kontur kepala naik keatas) juga ada di dalam pribadi pria yang mengawali karirnya di salah satu hotel di Jakarta ini. Pria kelahiran 28 Desember 1976 ini juga pribadi yang memiliki sikap analitis dan memiliki tingkat ekspresi emosional yang cukup tinggi. Apabila anda benar-benar memperhatikannya, maka anda bisa melihat perubahan emosional yang sedang dialaminya, bagaimanapun ia berusaha menyembunyikannya. Dulu banyak orang yang mengira bahwa pria pecinta warna hitam ini adalah sosok yang arogan dan kasar, namun perlu anda tahu bahwa ia sebenarnya pribadi yang ministratif (kontur lengkung hidung) serta ramah (jarak pendek antar mata dan alis). Pribadi yang memiliki sikap ministratif adalah pribadi yang suka menolong, ia bukan pribadi yang selalu menuntut (memiliki sikap toleran), dan bukan sosok yang suka mencari 'kambing hitam' dalam tiap persoalan.

Mentalist yang pernah tampil di acara "Impressario 008" ini juga merupakan pribadi yang pandai menghalau kritik (filtrum panjang), dan juga suka berdebat (kontur rahang kotak). Orang yang memiliki sifat tersebut memiliki kecenderungan alamiah untuk memimpin. Mantan suami Kalina Oktarani ini adalah sosok yang pandai dalam hal koordinasi (alur lengkung alis asli), sehingga jangan kaget apabila ia sering menciptakan hal-hal baru, karena sifat imajinatif juga dimilikinya. Anda tentu tahu bahwa ayah dari Askanio Nikola Corbuzier ini adalah pribadi yang cerdas dan suka membaca buku, sifat lain yang dimilikinya adalah bahwa dirinya lebih didominasi pada aktifitas Mental / Berpikir (jarak pendek antara dagu dan dasar pipi). Orang-orang seperti ini bisa duduk berjam-jam untuk memikirkan sesuatu hal. Orang yang memiliki sifat tersebut penting untuk menyeimbangkan motif mental yang dimilikinya dengan aktifitas fisik, agar ada keseimbangan dalam diri dan pikirannya. Pola pikir yang dimiliki pria berkepala botak ini adalah pola pikir berurutan (kontur dahi condong kedalam), yang artinya ia merespon tantangan maupun hal baru secara sadar, melalui proses berpikir rasional dan logis. Namun kelemahan yang dimiliki pribadi berpola pikir berurutan adalah mereka tidak dapat berpikir dalam tekanan, mereka bukan sosok yang suka "terburu-buru". Apabila sosok ini mendapat informasi yang disampaikan secara cepat dan ada bagian yang terlewat, maka bagian selanjutnya tidak akan tersimpan di pikiran mereka. Terlebih, pencipta metode diet OCD ini juga bukan pribadi yang impulsif.
Apabila anda mengikuti jejak karir seorang Deddy Corbuzier dari awal, anda tentunya tahu bahwa sifat perintis (daun telinga luar beralur lurus) dan Optimis (sudut bibir keatas) sudah ada di dalam dirinya. Pria yang berbadan kekar ini juga merupakan pribadi yang ulet (kontur pipi), realistis (posisi lubang telinga keatas), dan menyukai hal-hal yang berbeda dari lainnya atau bisa disebut "Anti Mainstream" (sudut dalam mata yang berbeda). Maka tidak jarang, hal baru yang diciptakannya selalu dianggap orang lain sebagai hal yang "aneh" (namun sebenarnya unik).

Hal lain yang perlu anda tahu dari pria yang membebaskan putranya untuk memilih agama ini adalah sifat pengambil resiko yang dimilikinya (walaupun sebenarnya sifat tersebut hampir sebagian besar dimiliki oleh laki-laki) serta sifat progreifnya dalam setiap hal. Ia selalu berusaha untuk maju dan menjadi yang terdepan (sikap pemimpin alamiah). Walaupun secara pembawaan Deddy Corbuzier terlihat kaku, galak, dan sebagainya, namun sebenarnya ia adalah pribadi yang memiliki orientasi masa depan yang baik serta pribadi yang open minded (berpikiran terbuka).

Sekian apa yang saya sampaikan tentang kepribadian dari Deddy Corbuzier. Semoga apa yang saya sampaikan ini bisa membuat para penggemar Deddy Corbuzier lebih mengenal sosoknya serta selalu setia memberikan dukungan bagi dirinya dan  karirnya.

-Nanda Vermoorder-

No comments:

Post a Comment